Manfaat Sarapan Pagi sangat banyak sekali…
Matahari menyingsing di kala ayam berkokok mulai bersahutan. Gema adzan Shubuh mengumandang tanda waktu bangun dari mimpi. Ibu sudah bangun sebelumnya, menyiapkan berbagai hal untuk dijualnya nanti.
Beliau bangun lebih awal dari kokok ayam. Memasak banyak hal sebelum matahari menampakkan di hari itu. Setelah beribadah malam, kompor adalah teman setia untuk menyiapkan segala sesuatunya. Gemericik air menandakan bahan-bahan masakan dibersihkan sebelum masuk dalam tatakan di atas kompor.
Selepas menunaikan sholat dan bersih diri, makanan untuk sarapan telah terhidang di meja. Sebuah tanda untuk anaknya agar mengisi bekal energi untuk seharian. Ini sudah menjadi kebiasaan, bahwa makan di pagi hari adalah hal penting untuk dilakukan.
Disamping menyiapkan masakan untuk dijual di sekolah. Masakan untuk anaknya pun disisipkan dengan penuh harap untuk disantap dengan lahap. Sarapan yang bagi sebagian orang sepele, namun banyak sekali manfaatnya.
Sarapan cukup penting. Bahkan Pemerintah pun mendukung adanya gerakan Pekan Sarapan Nasional. Salah satu rekomendasi Simposium Nasional Sarapan Sehat yang dihadiri oleh sekitar 225 ahli gizi, ahli pangan, dan praktisi kesehatan dari sejumlah daerah pada tanggal 16 Juni 2012 di Jakarta adalah perlunya Hari/Pekan Sarapan Nasional.
Mengingat banyak Manfaat Sarapan yang penting. Menurut Pergizi, 3 alasan utama diperlukannya Hari/Pekan Sarapan Nasional ialah: Pertama, Sarapan merupakan salah satu perilaku penting untuk mewujudkan gizi seimbang, tetapi kenyataannya masih banyak masyarakat Indonesia yang tidak sarapan.
Kedua, UU Kesehatan No 36/2009 serta UU No 18/2012 tentang Pangan mengamanatkan untuk mewujudkan gizi seimbang; dan salah satu pesan (pesan ke-8) dalam Pedoman Gizi Seimbang, yaitu biasakan makan pagi atau sarapan yang perlu terus disosialisaikan dan ditingkatkan.
Ketiga, adanya Hari/Pekan Sarapan Nasional diharapkan dapat sebagai momentum berkala setiap tahun untuk selalu mengingatkan dan mendorong masyarakat agar melakukan sarapan yang sehat dalam rangka turut mewujudkan Gizi Seimbang.
Ternyata banyak Manfaat Sarapan dan makna dalam Sarapan. Terima kasih Ibu atas sajian Sarapannya yang berkesan…
Iya pas blm kuliah Ibu selalu nyiapin sarapan sblm berangkat, sekarang pas kuliah jauh orang tua jadi jarang sarapan nih, paling cuma minum susu aja
Yang penting tetap isi perut ya mas, untuk memaknai manfaat sarapan… hehe…
Kok sedih aku jarang sarapan
Semoga semakin semangat Sarapan mbak,,, hehe
Terima kasih Mas SH…jadi ingat ibu saya…tapi alhamdulillah sekarang sudah ada istri yang siapkan sarapan pagi….hehe..
Alhamdulillah… semangat Sarapan mas, semoga Manfaat Sarapan dari Istri tercinta menjadi bekal berharga mengarungi hari… hehe..
Sarapan diwajibkan sama ibuku juga.. hhehe.. jadi sekarang juga menerapkan hal yang sama ke anak2ku.. meskipun porsinya gak banyak.
Kebiasaan Manfaat Sarapan dari Ibu menjadi kebiasaan yang positif ke anak-anaknya ya mbak… nice!
Hùmmm jadi melloowww ingat almarhumah Ibundakuu ???
Hiks… Hiks…hiks… semoga beliau diterima amalnya dan ditempatkan di surgaNya…