Cafe Co-Working Space mulai banyak berjamur di beragam kota. Mulai dari kota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya, Banjarmasin atau pula di kota-kota pelajar; seperti: Malang, Yogyakarta dan Bandung. Tempat-tempat ini jadi jujugan beragam macam orang mengerjakan tugas mereka.
Bila di kota-kota pelajar, biasanya banyak digandrungi oleh pelajar dan mahasiswa. Mereka mengerjakan tugas mereka di tempat yang kian popular ini. Baik mengerjakan tugas sendiri ataupun tugas berkelompok. Cukup mudah menemukan generasi milenial ini. Mereka akan memilih tempat yang nyaman, gratis wifi hingga harga yang tentunya bersahabat dengan kantong uang sakunya.
Berkembangnya Co-working Space
Cafe Co-Working Space mulai berkembang di beragam kota. Biasanya jadi tambahan istimewa bagi cafe atau tempat makan. Adanya Co-Working Space semakin memudahkan pelajara maupun mahasiwa berkumpul dan menuntaskan pekerjaan mereka.
Tempat ini pula jadi media tepat sebagai tempat nongkrong. Diskusi hingga obrolan santai pun hadir disana. Berkembangnay start-up pula bisa dipengaruhi perkembangan cafe dengan co-working space di kota tersebut. Hal ini karena bisa kita lihat tempat ini bisa jadi jujugan untuk menuntaskan impian generasi masa kini itu membuat start-up.
Cafe dengan Co-working space juga memudahkan banyak pekerja kreatif yang tak memiliki kantor fisik untuk bekerja. Pekerja kreatif ini muncul seiring perkembangan teknologi kebutuhan pekerja kretif pun bertambah. Bila dulu belum banyak, maka saat ini bisa kita lihat banyaknya anak muda yang lebih memilih sebagai pekerja kreatif di bidang digital.
Kota-kota besar menjadi tempat perkembangan sendiri jenis profesi ini. Selain lebih mudah, juga bisa menghemat biaya akomodasi adanya kantor dan lain sebagainya. Bagi pemilik cafe, tentu adanya co-working space menambah pundi-pundi saluran keuntungan bagi mereka. Sebagai banyak yang mengetahui cafenya, semakin ramai pula akan berimbas pada pesanan yang kian bertambah.
Saat saya ke beberapa kota beberapa waktu lalu, Cafe jenis ini terlihat mulai banyak. Memang, harga makanan dan minuman tentunya berbeda jika di tempat lainnya. Namun, kenyamanan akses internet hingga suasana yang kondusif jadi pilihan. Seprti bisa kita lihat Tempat Nongkrong di Tebet yang bergitu banyak pilihan. Semua tergantung, pada masyarakat yang memilih sesuai dengan genre mereka masing-masing.