Oppo Find X, The Future Flagship hadir setelah 4 Tahun Menunggu

Oppo Find X akhirnya hadir di Indonesia. Dengan konsep The Future Flagship, Oppo memuaskan dahaga pelanggannya yang sudah menunggu 4 tahun. Ya, Penah tahu Find 7 kan? Merupakan Find Series pendahulu dari Find X. Dimana jarak keduanya adalah sekitar 4 tahun. Apa yang dilakukan sehingga harus 4 tahun rilis? Berikut ulasannya…

Gadget Story with Find X

Dalam tajuk “Gadget Story with Find X”, Oppo Indonesia bersam Kompas.com mengundang warga Surabaya dan sekitarnya. Saya dan rekan-rekan dari Malang pun juga menyempatkan hadir di acara istimewa ini.

Bahkan ada pula rekan dari daerah lain seperti Jember, Jakarta hingga ada pula yang dari Makassar. Mendengar alasan rekan-rekan ini datang yakni untuk menjajal flagship terbaru dari oppo Indonesia yakni Find X.

Memang yang hadir dalam Gadget Story with Find X, berkesempatan melakukan First Experience dengan Oppo Find X. Tanggal 4 agustus 2018 kabarnya baru akan dirilis dan sekarang baru pre-order. Kami beruntung bisa menyantap hidangan experience Flagship yang sudah ditunggu 4 tahun belakangan.

Acara ini menghadirkan mas Aryo Heidianto (Public Relation manager Oppo Indonesia) yang hampir setiap ada even oppo saya selalu menemuinya. Mas Aryo memang menjadi orang penting saat ada gelaran acara Oppo Indonesia. Terlebih beliau juga jadi jembatan kami mengenal lebih dekat tentang Oppo.

Ada pula mas Oik Yusuf dari redaksi Kompas.com yang berbagi pengalamannya tentang Oppo Find X. Mas oik juga berbagi tentang bagaimana megahnya launching Oppo Find X di Paris, Perancis. Find X dilaunching di lokasi yang sangat emejing karena jarang sekali ada produk bisa launching disana.

Serta ada mas Mouldie Satria yang memiliki channel Youtube Sobat Hape. Mas Mouldie pun berbagai pengalamannya menggunakan Oppo Find X. Terlebih pula ditunjukkannya uji coba dari charging, ketahanan serta berbagai experience-nya dengan Oppo Find X.

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.